Hasil Pertandingan West Ham vs Liverpool Skor 3-2Berita Bola88 Bola88 Liga Inggris 

Hasil Pertandingan West Ham vs Liverpool Skor 3-2

Bola88.asia, West Ham sukses menjegal Liverpool di pekan ke-11 Premier League 2021-22 di London Stadium, Minggu (07/11/2021) malam WIB.

Di pertandingan ini, West Ham menurunkan komposisi pemain yang sama seperti saat mengalahkan Aston Villa sebelumnya. Sementara itu Liverpool membuat empat pergantian pemain dari tim yang kemarin bersua Brighton.

Gol dari West Ham dihasilkan oleh Pablo Fornals, Kurt Zouma, dan bunuh diri Alisson Becker. Sementara gol Liverpool dicetak Trent Alexander-Arnold dan Divock Origi.

Babak Pertama

Berita Bola – West Ham mencetak gol saat laga baru berjalan empat menit lewat sepak pojok Pablo Forlans. Sempat ada pemeriksaan VAR untuk mengecek apakah terjadi potensi pelanggaran terhadap Alisson dalam proses terjadinya gol.

Namun ternyata gol tetap disahkan. Bahkan Alisson diklaim melakukan gol bunuh diri. West Ham 1-0 Liverpool. Usai tertinggal, Liverpool berusaha terus mendobrak pertahanan West Ham. Namun mereka kesulitan menembus pertahanan berlapis The Hammers.

Usaha Liverpool akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-41. The Reds mendapat tendangan bebas usai Salah dilanggar Rice sekitar dua meter di luar kotak penalti. Melalui eksekusi yang cerdas, Trent Alexander-Arnold bisa melesakkan bola di pojok kiri atas gawang The Hammers tanpa bisa diantisipasi Fabianski. 1-1.

Babak Kedua

Di babak kedua, Liverpool berusaha mendominasi jalannya laga. Namun West Ham tetap mempertahankan formasinya dengan solid sehingga mereka sulit dibobol. The Hammers nyaris mencetak gol lagi pada menit ke-50. Fornals melepas umpan sepak pojok yang ciamik dan disundul oleh Dawson. Tapi bola hanya mencium mistar gawang.

Pada menit ke-65, gol akhirnya tercipta. The Hammers merebut bola dari Mane di tengah lapangan dan melancarkan serangan balik. Bowen kemudian memberikan umpan pada Fornals. Bola tendangan Fornals sempat ditahan Alisson namun masih terus melaju melewati garis gawang. 2-1.

Menit ke-75, West Ham berhasil mencetak gol lagi. Kali ini dari situasi sepak pojok lagi. Bowen melepas umpan dari kiri pertahanan Liverpool ke tiang jauh. Di sana sudah ada Zouma yang bebas menanduk bola tanpa terkawal. Ia pun bisa menjebol gawang Alisson dengan mudah. 3-1.

Skor tersebut tak bertahan lama. Liverpool kemudian mampu memperkecil ketertinggalannya pada menit ke-83 melalui tendangan kaki kiri Divock Origi dari ujung kotak penalti. 3-2.

Sampai akhir pertandingan selesai, Liverpool tak bisa mencetak gol tambahan. West Ham pun menang dengan skor 3-2 dan ini membuat tim asuhan Jurgen Klopp menelan kekalahan perdananya di Premier League musim 2021-22.

POS TERKAIT