Hasil Pertandingan PSG vs Lille Skor Akhir 2-1Berita Bola88 Bola88 

Hasil Pertandingan PSG vs Lille Skor Akhir 2-1

Bola88.asia, PSG sukses mengalahkan juara bertahan Lille dalam partai Ligue 1 2021/22 pekan ke-12 yang digelar di Parc des Princes, Sabtu (30/10/2021) dini hari WIB.

PSG sempat tertinggal lebih dulu pada menit ke-31. Gawang mereka dijebol oleh Jonathan David. Les Parisiens kemudian membalasnya melalui gol Marquinshos (74′) dan Angel Di Maria pada menit ke-88.

Dalam pertandingan ini Lionel Messi tidak bermain penuh. Eks kapten Barcelona itu hanya bermain 45 menit sebelum digantikan Mauro Icardi pada awal babak pertama.

Babak Pertama

Berita Bola – PSG lebih mendominasi penguasaan bola di awal babak pertama. Namun, justru Lille yang lebih sering memberikan ancaman untuk pertahanan lawan.

Lille akhirnya sukses mencetak gol pada menit ke-31 lewat sontekan David meneruskan umpan tarik yang dikirim Burak Yilmaz. PSG pun semakin berada dalam tekanan.

PSG pun memperoleh sejumlah peluang untuk menyamakan kedudukan. Namun, upaya mereka tak membuahkan hasil hingga pertandingan memasuki jeda turun minum.

Babak Kedua

Kembali dari kamar ganti, Mauricio Pochettino memutuskan untuk memasukkan Mauro Icardi menggantikan Lionel Messi yang memang tidak berada dalam kondisi fit.

Situasi di babak pertama pun terulang. Lille lebih berbahaya di sepertiga area lawan, sedangkan PSG masih kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat tim tamu.

PSG mencoba meningkatkan intensitas serangan dan beberapa peluang pun diperoleh tuan rumah. Usaha PSG akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-74 berkat gol yang dicetak Marquinhos.

Icardi sempat mendapat peluang emas untuk mencetak gol kemenangan timnya. Sayang, tembakan yang ia lepaskan masih melebar dari sasaran.

Di Maria akhirnya muncul menjadi pahlawan PSG berkat gol yang ia cetak pada menit ke-88. Menerima umpan Neymar, Di Maria melesatkan tembakan yang merobek jala Ivo Grbic. Skor 2-1 untuk kemenangan PSG pun menjadi hasil akhir laga ini.

POS TERKAIT